40 pemain yang saat ini terus dipantau itu merupakan pemain yang turun di kompetisi Indonesia Super League (ISL) maupun Indonesia Premier League (IPL). "Mayoritas adalan mantan pemain pemain AFF 2010 lalu. Ada sekitar 35 pemain dan lima pemain lainnya adalah pemain baru," kata Alfred Riedl di Malang, Jawa Timur, Rabu (25/4/2012).
Alfred Riedl ditujuk menjadi pelatih timnas oleh PSSI di bawah pimpinan La Nyalla Mattalitti. Alfred pun langsung bergerak cepat menyiapkan timnas. Bersama dengan mantan Ketua BTN Iman Arief, mereka melakukan pemantauan ke daerah-daerah dan klub.
Beberapa klub yang telah didatangi mantan pelatih timnas Merah Putih pada Piala AFF 2010 itu adalah Persib Bandung, Persija Jakarta, Pelita Jaya, Persela Lamongan dan saat pertandingan antara Arema melawan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan